Cara Mengatasi Windows Security Warning Di Point Blank Aktif

Daftar Isi
Cara Mengatasi Windows Security Warning Di Point Blank Aktif

Cara Mengatasi Windows Security Warning Di Point Blank Aktif - Sebagai player Point Blank mungkin kalian tidak asing dengan notifikasi gambar diatas, notifikasi di atas  seringkali muncul dan membuat kalian bad mood ketika akan mengganti server atau akan memasuki server point blank. karena ketika notifikasi seperti gambar di atas muncul screen point blank kalian akan keluar dan kalian harus memilih button yes/no. lalu bagaimana cara mengatasi masalah di atas ?.

simak paragraf di bawah ini cara mengatasi windows security blank dan kalian akan menemukan solusinya.

Apa itu Windows Security ?

windows security adalah bentuk pertahanan atau perlindungan antivirus windows untuk mencegah virus masuk dan melindungi windows dari aplikasi asing yang tidak di kenal.

Baca juga Cara Agar Main Point Blank Tidak Lag Dan Patah-Patah Di Laptop/PC

tapi terkadang windows security atau security alert pb membuat kita tidak bisa masuk akses aplikasi yang menurut kita aman sehingga kita tidak dapat meng akses aplikasi tersebut dan merasa terganggu dengan panel pop up seperti gambar di atas.

Cara Mengatasi Windows Security Warning

langkah pertama tekan windows + R lalu ketik inetcpl.cpl  atau kalian bisa mencari internet optiond di komputer kalian masing masing.

security warning di point blank

lalu pilih internet options,

setelah itu masuk menu SECURITY

mengatasi windows security warning point blank

Setelah itu pilih local internet,

warning point blank

Lalu pilih Custom level, perhatikan gambar di bawah,

setingan point blank windows security

Setelah memasuki menu Custom level

point blank windows warning


kalian bisa scrool kebawah dan carilah tulisan Miscellaneous, atau kalian bisa tekan saja huruf M pada keyboard komputer kalian.dan hasil nya seperti gambar di bawah, 
security warning di point blank

setelah itu pada pilihan menu Miscellaneous kalian klik pada bagian disable, jika kurang mengerti simak gambar di bawah yang sudah di beri tanda merah,
windows warning PB

Jika sudah silahkan klik OK dan OK
Selanjutnya kalian bisa tes dengan login Point Blank kembali, Selamat Mencoba.

Kesimpulan

Semua masalah login atau masalah di in game pasti ada solusinya tergantung cara kita menanggapi masalah tersebut apakah kita mau berusaha menuntaskan masalah nya ataukah kita memilih menyerah?

Jangan mengurungkan niat untuk bermain suatu game atau aplikasi lain hanya karena masalah spele yang tidak terlalu rumit.

mungkin di artikel kali ini hanya membahas permasalahan seputar game Point Blank dan cara mengatasinya, jika kalian mengalami masalah yang berbeda dan kalian tidak tau cara mengatasi nya silahkan komentar di artikel ini dan saya akan buat kan solusi nya melalui artikel yang lain nya,
Terimakasih Semoga Bermanfaat.



Posting Komentar